On Minggu, 31 Oktober 2010 1 comments

Hari ini Minggu jam 10.30 (31/10) Tim penilai Adipura masuk terminal bratang.sebelumnya mereka melakukan penilaian di kebun bibit yang notabenenya letaknya tidak jauh dari terminal bratang.Tim inpenden ini terdiri dari 8 orang berpakaian safari dan preman membawa seperangkat kamera dan membidik lensa mereka ke fasilitas terminal bratang yaitu shelter,drainase,tempat smoke area,taman terminal bratang dan tentunya pagar yang masih dalam perbaikan.

Tim indepen dari menteri lingkungan hidup ini sebagaian besar dari LSM yang peduli lingkungan yang sudah terbukti eksistensinya.Karena tema lingkungan Hidup di tahun 2010, "Many Species. One Planet. One Future” (Banyak Species. Satu Planet. Satu Masa Depan).menurut mereka Penilaian Adipura pada dasarnya terdiri dari dua komponen, yaitu fisik dan non fisik. Penilaian terhadap komponen fisik terfokus kepada kinerja pemerintah daerah dalam menyediakan, menjaga kebersihan dan keteduhan fasilitas publik, perumahan, sungai dan sistem drainase, fasilitas kebersihan dan lokasi - lokasi wisata. Komponen non fisik mencakup penilaian terhadap institusi, managemen dan daya tanggap pemerintah daerah dalam pengelolaan lingkungan perkotaan. Hasil penilaian menunjukkan bahwa terdapat hubungan atau pun kolerasi yang erat antara nilai fisik dan non fisik dari suatu perkotaan, atau dengan kata lain kriteria penilaian yang digunakan dalam program Adipura dapat membuktikan bahwa kota - kota yang mempunyai fasilitas fisik yang baik selalu ditunjang oleh institusi, managemen dan daya tanggap pengelolaan lingkungan hidup yang baik pula.

Ruang lingkup dan indikator yang ada pada program Adipura didominasi seputar isue – isue :
- Pengelolaan Lingkungan Hidup
- Pengelolan Kebersihan/Sampah
- Pengelolaan Ruang Terbuka Hijau (RTH)
- Anggaran
- Sarana dan Prasarana
- Tingkat Pelayanan
- Perencanaan
- Partisipasi Masyarakat dalam lingkungan hidup
- Fasilitas publik seperti kebersihan sungai, sarana trasnportasi dan sarana kota.

Program Adipura digunakan untuk meningkatkan motivasi kepada kalangan Birokrat, Stake Holder, LSM maupun masyarakat Surabaya untuk menciptakan pengelolaan lingkungan yang bersih dan hijau di Kota Surabaya.
Program Adipura bukanlah sasaran utama, akan tetapi program ini dapat digunakan sebagai salah satu indikator keberhasilan kota dalam mengelola lingkungannya secara komprehensif.

1 komentar:

victor mengatakan...

Bagus itu progam Adipura, terutama di penghijauan , krn
Penghijauan pertamanan adalah usaha penataan lingkungan dengan mempergunakan tanaman sebagai materi pokoknya, (upaya yang dapat menanggulangi degradasi dan kualitas lingkungan).

Lingkungan yang baik dan sehat adalah hak dan kewajiban seluruh lapisan masyarakat baik swasta maupun pemerintah untuk mewujudkannya.

misalnya kebun bibit itu harus di jaga terus .. go go SURABAYA GREEN AND CLEAN ; MENUJU KOTA SURABAYA SEHAT

Posting Komentar